
Pelalawan, Sumatrapena.com – Seorang Anak Berusia 12 Tahun tenggelam di Sungai Kapling disaat sedang berenang di Sungai dengan teman-temannya, Pada Minggu 9 April 2023.
Apis korban tenggelam di Sungai Kapling pada saat itu sedang bermain dan berenang di Sungai Kapling bersama teman-temannya, Naas terbawa arus sungai dan tenggelam sekira pukul 15.00 Wib.
Dengan kejadian tersebut keluarga dan warga Kec. Ukui serta BPBD Kab. Pelalawan melakukan pencarian hingga malam hari namun belum membuahkan hasil. Selanjutnya Pada Pukul 22.30 wib, Kantor SAR Pekanbaru menerima informasi dari Kalaksa BPBD Kab. Pelalawan Bapak Zulfan bahwa terjadi kondisi membahayakan manusia 1 Org tenggelam di Sungai Kapling Kec. Ukui.
Pada Pukul 22.45 Wib melalui Kepala Kantor Basarnas Pekanbaru diberangkatkan 1 Tim Rescuer untuk melakukan Pencarian. Selang beberapa Jam kemudian Tim SAR Gabungan melakukan Pencarian di Lokasi pada Pukul 22.30 Wib dan Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia dengan jarak 200 meter dari lokasi dimana korban tenggelam dan korban dievakuasi dibawa ke rumah duka, terang Kepala Basarnas Pekanbaru I Nyoman Sidakarya.SH.
Dengan ditemukannya Korban maka Ops SAR dinyatakan selesai dan ditutup, tambah Nyoman. **(A.N)