
Merangin, Sumatrapena.com – Dibawah kepemimpinan Kepala Desa Sukron H. SH. Pemerintah Desa Marus Jaya Kecamatan Renah Pembarap Kabupaten Merangin, melaksanakan kegiatan Apel Persiapan Pemilu damai. Pada, Senin (12/4/24) pagi.
Apel persiapan Pemilu damai ini, dilaksanakan dengan tujuan untuk memastikan kesiapan para penyelenggara serta memberi acuan kepada Linmas yang bertugas pada hari pencoblosan nanti, agar di hari Pemilu bisa berjalan dengan baik dan kompak.
“Tujuan kita, semoga bagi penyelenggara dan Linmas bisa bekerja ekstra sesuai dengan tupoksinya masing-masing, dan semoga tidak ada kendala dan keributan nantinya,” Ujar Sukron H, SH kades.
Disamping itu, Pauzi Lubis selaku Ketua PPS Desa Marus Jaya, juga berpesan kepada seluruh KPPS yang bertugas di tiga TPS yang berada di Desa Marus Jaya, agar mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin.
“Saya menghimbau kepada KPPS semua, agar tetap pokus dalam mempersiapkan diri untuk bekerja ekstra, karena ini tugas besar. Dan tetap selalu jaga kesehatan masing-masing.” Ucapnya.
Turut hadir dalam Apel Persiapan Pemilu damai itu. Seluru Pemerintah Desa, BPD, Babinsa, PPS, KPPS, PKD, Linmas serta Lembaga lainnya. (skr)