
Sarolangun, Sumatrapena.com – Beredar kabar bahwa seluruh Kepala Desa di Kabupaten Sarolangun akan mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) di Pulau Dewata Bali.
Kabarnya Bimbingan Teknis (Bimtek) ini, akan dilaksanakan pada tanggal 04 Mei hingga 09 Mei 2024.
Dikutip dari laman Media Sarolangun Independen, bahwa kegiatan Bimtek seluruh kades di Kabupaten Sarolangun itu akan di Motori oleh APDESI, dan sudah diatur dalam Juknis ADD di setiap Desa.
“Untuk penyelenggaraannya seluruh desa-desa yang dimotori oleh APDESI dan sudah diatur dalam juknis ADD setiap desa, kami sebagai kontrol pengawasan kegiatan desa maka untuk kegiatan Bimtek kades ke Bali kami ikut mendampingi,” ujar Mulyadi Kadis DPMD Sarolangun.
Disamping itu, Najasri ketua Jaringan Pendamping Kebijakan Pembangunan (JPKP) Kabupaten Sarolangun, menyoroti kegiatan Bimtek yang akan dilaksanakan oleh seluruh Kades di Pulau Dewata (Bali) yang di Motori oleh APDESI itu.
Pasalnya, Najasri menilai Bimtek yang dilakukan oleh kepala desa itu, terkesan terlalu jauh, Karena menurutnya masih banyak tempat Bimtek yang terdekat dan desa nya sudah maju.
“Kalau sayo menilai, terlalu jauh para kades melakukan Bimtek itu, kan di daerah pulau Jawa masih banyak desa desa yang sudah maju, mulai dari pengelolaan keuangannya serta pengelolaan BUMDes nya,“ ucap Najasri.
Terpisah, Ibrahim Ketua APDESI Sarolangun saat ditanyakan terkait pelaksanaan Bimtek Kepala Desa ke Bali melalui pesan via WhatsApp, dengan nomor 08526664XXXX belum menjawab dan terkesan bungkam hingga berita ini dikeluarkan. (skr)