
Tanggamus, Sumatrapena.com – Mantan Kepala Pekon (Kakon) Sinarjawa, Kecamatan Air Naningan, Kabupaten Tanggamus, Hi. Sukardi bin Karto Miarjo, meninggal dunia di usia 72 tahun. Ratusan warga dan tokoh masyarakat dari berbagai daerah hadir untuk memberikan penghormatan terakhir. Namun, hingga prosesi pemakaman berlangsung pada Minggu (20/10/2024), Penjabat (Pj) Kakon Sinarjawa, Iwan Setiawan, belum terlihat hadir.
Meskipun Pj Kakon Iwan Setiawan belum hadir, suasana duka tetap dipenuhi oleh para pelayat, termasuk tokoh masyarakat seperti Hamdi dari Pringsewu, Kepala Pekon Datar Lebuay Suhartono, Kepala Sekolah Tumino Thomas, Agus Sudargono, Munasir dari Air Naningan, serta ratusan warga lainnya dari berbagai daerah.
Semasa hidupnya, Hi. Sukardi dikenal sebagai tokoh yang peduli terhadap lingkungan dan pembangunan di wilayahnya. Ia selalu aktif memperhatikan perkembangan sektor ekonomi, pertanian, keamanan, hingga politik di Pekon Sinarjawa.
Hi. Sukardi juga diingat sebagai pejuang dalam proses pemekaran Pekon Sinarjawa yang sebelumnya tergabung dengan Pekon Air Naningan. Meskipun sejak 1997 Pekon Sinarjawa belum tergolong pekon maju, keberadaan pekon ini tidak lepas dari perjuangan dan jerih payah Hi. Sukardi.
Semoga perjuangan beliau menjadi amal ibadah dan mendapat tempat terbaik di sisi-Nya. Aamiin. (Tomson)