
Pekanbaru, Sumatrapena.com – Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) kembali menggelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintah Desa bagi Penjabat (Pj) Kepala Desa se-Kabupaten Kampar pada Tahun 2024. Acara ini secara resmi dibuka oleh Pj Bupati Kampar, H. Hambali, SE, MBA, MH, yang didampingi oleh Kepala Dinas PMD Kampar, Lukmansyah Badoe, pada Senin (21/10/2024).
Dalam sambutannya, Pj Bupati Kampar, H. Hambali, mengucapkan terima kasih kepada seluruh aparatur pemerintahan yang telah bekerja dengan baik, memberikan pelayanan positif kepada masyarakat. “Kinerja utama yang diutamakan adalah pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ungkapnya.
Hambali juga mengingatkan para Pj Kepala Desa dan ASN untuk tetap bijak dan netral dalam menghadapi bulan-bulan politik menjelang Pilkada. “Saya tegaskan, netralitas ASN sangat penting dalam mendukung terciptanya kondusivitas dan kelancaran Pilkada di Kabupaten Kampar, agar berjalan dengan aman, tertib, dan lancar,” tegasnya.
Selain itu, Hambali mengajak seluruh aparatur untuk terus berjuang dalam upaya penanggulangan stunting, terutama di desa-desa yang mereka pimpin, sebagai bagian dari program nasional demi tercapainya generasi emas di Kabupaten Kampar. Ia juga mengimbau agar Pj Kepala Desa mengelola Dana Desa secara profesional, tertib administrasi, dan sesuai aturan yang berlaku.
Dalam laporannya, Kepala Dinas PMD Kampar, Lukmansyah Badoe, menjelaskan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas aparatur pemerintah desa dalam menjalankan pemerintahan, pembangunan, dan pembinaan masyarakat. Pelatihan ini diikuti oleh 72 Pj Kepala Desa se-Kabupaten Kampar dan berlangsung selama tiga hari, dari 21 hingga 23 Oktober 2024.
“Yang terpenting dalam penyelenggaraan pemerintahan desa adalah bagaimana meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan daya saing desa. Diharapkan peningkatan kapasitas aparatur desa melalui inovasi yang sesuai regulasi dapat mewujudkan tata kelola pemerintahan desa yang bersih,” tutup Lukmansyah. (Diskominfo Kampar/AN)